Maumere – SIKKA. kpkSigap.com.
Demokrasi tidak pernah tanpa perjuangan. Di mana mana dalam sejarah, demokrasi harus diletakkan, harus diusahakan. Demokrasi bukan hadiah. Demokrasi adalah hasil kesabaran dan ketekunan dan ketelatenan.
Rabu, 11 September 2024, pukul 19.00, WIT. Bertempat di rumah kediaman bapak Calon wakil Bupati dari Paket JOS Simon Subandi Supriadi di Centrum, Maumere, mengadakan tatap muka bersama masyarakat Centrum.
Dalam acara tatap muka tersebut, beliau ingin menyapa dan menyampaikan kepada masyarakat perihal Paslon paket JOSS, dimana beliau sebagai calon wakil bupati SIKKA periode 2024-2029, berpasangan dengan bupati Juventus Prima Yoris Kago ( Paket JOSS)
Hadir dalam kesempatan itu adalah koalisi partai pengusung paket JOSS, yaitu partai GOLKAR, sebagai ketua koalisi partai pengusungbJOSS, GERINDRA, PSI, PKS, dan partai pendukung GARUDA dan PKN serta para anggota dewan terpilih, Bapak Yoseph Ansar Rera, sebagai ketua pemenang keluarga dan hadir pula Anggota DPRI asal SIKKA, bapak Melchias Markus Mekeng Bapa, sekaligus anggota DPR RI, terpilih partai GOLKAR , yang ke – 6 kalinya.
.JOSS,KITA KASIH JADI pekikan yel yel paket JOSS pada acara tatap muka berlanjut, kepada partai pendukung yang tergabung dalam koalisi partai pengusung, diberi kesempatan untuk berorasi dan pernyataan sikap dukungan kepada paket JOSS. Dan
Kesempatan pertama diberikan kepada bapak Fabi Toa, untuk mewakili partai GERINDRA. Pada kesempatan itu, beliau mengatakan bahwa ke- 4 paket yang ikut dalam pilkada SIKKA periode 2024-2029, adalah orang hebat. Tetapi yang menentukan adalah rakyat kabupaten SIKKA sendiri.
” Memang sebelum partai kami memberikan dukungan, partai kami juga telah mempersiapkan paket STELA, namun keputusan DPP Pusat menjatuhkan pilihan kepada paket JOSS, dan kami memakluminya sebagai sebuah proses politik,” kata Fabi.
Lebih lanjut, Fabi Toa, yang juga anggota DPRD kabupaten SIKKA terpilih untuk periode yang ke-3 kalinya ini, menggambarkan situasi kabupaten SIKKA, bahwa SIKKA hari ini sedang tidak baik baik saja. SIKKA sedang bermasalah. Oleh karena itu SIKKA harus mencari pemimpin yang ahli dan mempunyai jejaring dengan pusat, sehingga bisa memindahkan uang dari pusat kedaerah, dan bisa mengatasi permasalahan yang sedang dialami Kabupaten SIKKA.
Dengan demikian, Lanjut Fabi meyakini bahwa Jipyk panggilan akrab untuk Calon bupati SIKKA Juventus Prima Yoris Kago membawa perubahan di SIKKA.
Pada kesempatan berikutnya, pimpinan partai GARUDA, SIKKA, bapa Zacharias Heriando Siku memberikan orasi politiknya dengan nada yang penuh keyakinan dan berkata, bahwa mulai saat ini kita harus menyapa Paslon paket JOSS dengan sebutan bupati dan wakil bupati karena ungkapan itu adalah doa.
Lebih lanjut, tambah Heri Siku, partai kami memberikan dukungan kepada paket JOSS, karena ada kesamaan visi misi dengan visi misi partai GARUDA, tandasnya.
“Kesamaan itu adalah hal tentang perubahan dan keadilan ekonomi untuk rakyat. Yang melebihi keyakinan ini adalah Calon bupati ini mempunyai kemampuan jejaring dengan istana. Oleh karena itu, kita memilih anak muda yang punya kapasitas.lebih lanjut dikatakannya bahwa kelebihan paket JOSS, Calon Bupati memiliki relasi dan jejaring yang ada di istana akan menjadi jembatan yang memudahkan untuk membangun SIKKA yang sejahtera,” tegasnya.
Hery memberi contoh dalam pengalaman sebagai orang birokrasi, ketika hendak membawa proposal di kementerian itu sangat sulit dan bahkan berhari hari karena tanpa relasi di pusat.
Pada momen yang istimewa, pada acara tatap muka ini, hadir pula bapa Melki Bapa, Sapan akrabnya, memberikan orasinya dengan menggambarkan keadaan SIKKA hari ini dan mendorong anak muda untuk menjadi bupati SIKKA. Dia mengharapkan paket JOSS untuk membawa SIKKA kearah perubahan. Sebab SIKKA 5 tahun yang lalu mengalami kemunduran. Dan kepada paket JOSS, dimintanya ” jangan korupsi “, bergaya hidup sederhana, dengan meneladani gaya hidup paus Fransiskus. Jika demikian, maka kami keluarga BAPA yang duduk dilegislati, baik DPRD SIKKA, DPRD I Propinsi NTT dan DPR RI, akan membantu dan memberikan dukungan penuh kepada paket JOSS untuk membangun SIKKA. Melki mengingatkan jangan jadi pemimpin yang otaknya berpikir proyek, yang akan mengakibatkan daerah pasti miskin.
KPK SIGAP Sikka- Frans