SMA NEGERI 1 Ende Raih Penghargaan Terbaik II Dalam Pengguna Bahasa di Ruang Publik

KpkSigap.com,Ende –
Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 01 Ende atau yang lebih dikenal Smansa Ende raih penghargaan II Terbaik dalam pengunaaan bahasa di ruang publik.

Dalam jabatan Kepala sekolah Bapak Marselinus Sina,S.Pd.
sekolah menengah atas (SMA) Negeri 01 Ende mampuh meraih penghargaan terbaik kedua dalam konteks penggunaan bahasa di ruang publik.

Penghargaan ini diterima oleh pihak sekolah menengah atas SMA Negeri 01 Ende pada tanggal 02 November 2024

Yang di serakan lansung oleh kepala wajah bahasa NTT, Di aula Holtel Sifa Ende.
Setelah dalam kurung waktu tiga bulan penilaian.

Penyerahan ini  diberikan kepada  Smansa Ende akibat dari kebiasaan yang sudah mengakar rumput dalam lingkungan sekolah baik siswa dan siswi serta tenaga pendidik.

Kepala sekolah SMA Negeri 01 Ende kepada KPK Sigap, menjelaskan bahwa pihaknya juga berterima kasih atas penghargaan yang telah dirai oleh lembaga pendidikan yang dipimpinnya itu.

Dalam Sapannya Marselinus Sina, selaku Kepala sekolah menjelaskan bahwa dirinya berharap agar penghargaan ini bisa memotivasi siswa di smua aspek terkususya pada aspek penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar di ruang publik.
” Kami pihak sekolah berterima kasih kepada kepala wajah bahasa NTT yang sudah memberikan penghargaan ini,semoga penghargaan ini bisa memotivasi siswa di berbagai aspek terkususya di aspek penggunaan bahasa Indonesia yang baik dan benar di ruang publik”
Tegasnya.

Marselinus Sina juga menjelaskan bahasa dirinya mengembangkan strategi-strategi pembelajaran agar sejatinya semua siswa menggunakan bahasa Indonesia di ruang publik yang baik dan benar melalui kegiatan Literasi serta praktik di sekolahnya.

“Harapan kami agar Anak-anak bisa menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar harus melalui kegiatan Literasi serta praktik kehidupan sehari-hari di lingkungan sekolah”

Saat ini Sekolah Menengah Atas Negeri 01 Ende telah meluncurkan sebuah program pada 28 Oktober 2024 lalu dengan nama NTT Semesta yaitu NTT membaca, NTT Menulis dan program ini merupakan program Dari Dinas pendidikan dan kebudayaan Nusa Tenggara Timur, yang diwajibkan ke seluruh lembaga pendidikan di NTT.  Dengan tujuan utamanya adalah, untuk NTT berkualitas, NTT sejahtera.

” Pada tanggal 28 Oktober lalu kami sudah meluncurkan program NTT Semesta yaitu NTT membaca , NTT Menulis ini adalah program dari Dinas pendidikan dan kebudayaan Nusa Tenggara Timur yg diwajibkan ke smua sekolah, dengan tujuan utamanya NTT berkualitas dan Sejahtera.
” Pungkas pak Bob Sina.

(KPK SIGAP, All Dj -ENDE)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *