SERU, DEBAT VISI DAN MISI PASANGAN CALON KETUA DAN WAKIL KETUA OSIS SMPK FRATER MAUMERE

Maumere,Sikka- kpksigap.com
Debat visi dan misi calon ketua dan wakil ketua OSIS SMPK Frater Maumere periode 2024/2025 di aula Mardi Wiyata Maumere ( 31/8/2024) berlangsung seru.

Debat dipimpin oleh moderator kawakan dan juga pembina OSIS SMPK Frater Maumere, Bapak Karolus Dolu Tien Toulwala, S. Pd. Gr.

Ada dua paket calon ketua dan wakil ketua OSIS yaitu paket NAYOL (Riana dan Huiyol) dan paket JANUS (Kenaya dan Sisco).

Pantauan media ini, acara debat berlangsung hikmat dan agung. Sebelum debat, ada parade dari  depan aula Mardi Wiyata menuju ruangan debat yang sudah disiapkan sangat elegan dan rapi.

Barisan parade terdiri dari anggota paskibra, para pasangan calon ketua dan wakil ketua OSIS, moderator, para panelis dan para wakil kepala sekolah.

Di dalam aula, barisan parade disambut oleh ratusan peserta didik dengan tepukan tangan yang meriah yang dipandu oleh MC, Ibu Karolina Maria Jadho, S. Pd.

Sesaat kemudian, hadirin menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Mardi Wiyata.

Sebelum debat, ada sambutan dari Wakil Kepala Sekolah urusan hubungan masyarakat, Bapak Adrianus Bareng, S. Pd. Gr. Setelah sambutan, dilanjutkan dengan debat pasangan calon ketua dan wakil ketua OSIS periode 2024/2025 yang dipimpin oleh Bapak Karolus Dolu Tien Toulwala, S. Pd. Gr.

Debat menjadi sengit ketika moderator memberikan kesempatan kepada para panelis untuk mengajukan pertanyaan-pertanyaan kritis.

Adapun empat orang panelis itu adalah Bapak Kristoforus Keitimu, S. T. dari bidang kurikulum, Bapak Antonius Tula, S. Pd. Gr. dari bidang hubungan masyarakat, Bapak Karolus Lazar, S. Pd. dari bidang sarana prasarana dan Bapak Yohanes Lukas Kalu, S. Pd. dari bidang layanan bimbingan dan konseling.

Suasana makin seru ketika para pasangan calon saling tanggap dan menanggapi, yang sesekali terdengar tepukan tangan yang meriah dari masing-masing pendukung pasangan calon.

Salah satu orangtua peserta didik yang sempat hadir dan menyaksikan jalannya debat
mengatakan apresiasi dan salut. “Debat ini mirip sekali debat pilpres atau pilkada. Luar biasa SMPK Frater” katanya.

Namun, di balik kecerdasan para paket dalam menyampaikan visi dan misi serta berdebat, ada figur di belakang layar yang mempersiapkan para paket untuk berdebat.

Dua figur ini terdiri dari Bapak-Bapak Guru yang mempunyai kemampuan public speaking yang luar biasa. Paket NAYOL dibimbing oleh Bapak Wilfridus Kapol, S. Pd. Gr. dan paket JANUS  dibimbing oleh Bapak Kosmas Lakabendi Moat Abong, S.E. Gr.

Setelah debat dilanjutkan dengan proses pemilihan yang berlangsung di kelas masing-masing yang dipandu oleh Bapak/Ibu wali kelas dalam suasana yang sangat demokratis.

KPK SIGAP Sikka-Yuven

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *