Pemutakhiran Data PK-24 Kecamatan Nita Rampung 100%

Maumere, Sikka-  kpksigap.com
BKKBN, setiap tahunnya melakukan Pendataan Keluarga di seluruh wilayah NKRI. Dan seperti halnya di Nita, SIKKA. Kegiatan pemutakhiran data PK- 24, untuk kecamatan Nita yang dimulai dari tanggal 1 Agustus 2024 hingga tanggal 32 Agustus 2024, telah rampung 100 %.

Hal itu disampaikan Koordinator Penyuluh KB Kecamatan Nita Fadlilatul Umami, S.Psi ketika ditemui kpksigap.com Sikka di Balai Penyuluhan KB Kecamatan Nita Kamis 5 September 2024.

Fadila demikian disapa lanjutnya data PK-24 ini dilaksanakan di semua desa di wilayah kecamatan Nita dan dikerjakan oleh para kader pendata desa.

Dijelaskan dari data PK-24 direkapitulasi di Posko PK-24 kecamatan Nita tepatnya di Balai Penyuluhan KB Kecamatan Nita.

“Data itu dilakukan pemutakhiran kembali dalam limit waktu yang ditentukan mulai tanggal 1- 31 Agustus dan selanjutnya dilaporkan ke tingkat kabupaten dalam hal ini DP2KBP3A Kabupaten Sikka kemudian dilaporkan ke Perwakilan BKKBN Provinsi NTT dan ke BKKBN RI di Jakarta,” terang Fadila.

KPK SIGAP Sikka-Frans Bata

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *