LATBER HPDKI DPC Malang Regional Plat N Bersama MAPEC Berlangsung Meriah

Kepanjen Malang,,KpkSigap.com
DPC HPDKI Malang mengadakan latihan bersama Kambing peranakan etawa (PE) yang dilaksanakan hari Minggu yang dimulai pukul 08:00 S/D selesai, dan diikuti sekitar 400 orang peternak dengan 115 ekor kambing dengan berbagai kelas
Kelas E Betina 22 ekor kelas E jantan 42 ekor ,D betina .8 ekor  .D jantan 23 ekor .C jantan 18 ekor dan kelas Ekstrem Jantan 5 ekor
Selain acara kontes kambing ada juga Bazar UMKM dan Berbagai Jajanan dari masyarakat sekitar yang sangat ramai dengan pengunjung

Hadir dalam acara tersebut Bapak Eko Wahyu (Kepala Dinas Peternakan dan kesehatan hewan ), Kanit Lantas Kepanjen IPDA Suyatno, Babinsa Serda Andri, Babinkamtibmas Bripka Surya Mahendra, Kades Sukoharjo Mujianto, dan Bapak Triwit Wahyu (Ketua DPC HPDKI Malang).

Dalam sambutannya Bapak Eko Wahyu    sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan HPDKI DPC Malang karena dengan kegiatan ini sangat membantu para peternak kambing mengikuti seleksi awal supaya nanti bisa mengikuti ajang Kontes skala Nasional

Kades Sukoharjo Mujianto mengucapkan terima kasih untuk semua yang telah hadir di acara ini karena dengan kegiatan ini dapat menambah wawasan masyarakat untuk mengenal kambing.dengan berbagai macam kelas dan golongan sekaligus menambah income masyarakat di sekitar lokasi latber

Setelah acara sambutan di lanjutkan dengan doa sekaligus di mulainya acara latber.
Pak Ridwan selaku Ketua Panitia menyampaikan terimakasih kepada semua yang telah hadir dan meminta maaf bila ada tutur kata yang salah.

Acara latber selesai pukul 19.00 dengan aman dan lancar.

(KPK SIGAP – Anan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *