Koramil 0607-10 Nagrak Hadiri Sosialisasi Pemilu Dan Pilkada Tahun 2024

Nagrak – kpksigap.com  Danramil dan Anggota Koramil Nagrak 0607-10 kodim kota Lettu inf. Dwi suhartoyo Hadiri Sosialisasi Pemilu Dan Pilkada Tahun 2024 bertempat di Halaman kecamatan Nagrak, kabupaten sukabumi, Senin, ( 14-10-2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut camat Nagrak, koramil Nagrak, kapolsek Nagrak, ppk kecamatan Nagrak dan jajarannya, dan pos sekecamatan Nagrak.

Danramil Nagrak Lettu inf. Dwi Suhartoyo mengatakan Hari ini menyatukan persepsi dan bersinergi bersama untuk dapat menjaga situasi kamtibmas yang aman dan bersama-sama mencari upaya pencegahan agar kita dapat menekan potensi gangguan kamtibmas baik menjelang, saat atau setelah Pemilu berlangsung nantinya.

Kita semua tentunya memiliki kesamaan harapan yaitu Pemilu Serentak yang Damai. Dimana untuk Kabupaten Sukabumi dan Jawa barat Ini tentunya adalah tugas yang sangat berat dan sulit untuk dilaksanakan jika hanya Forkopimda, Pemerintah Daerah, KPU, Bawaslu dan Aparatur Nagrak serta Kecamatan saja yang bergerak.

Untuk itulah saya bersama jajaran bergerak dan melaksanakan kegiatan sosialisasi hari ini dan rencananya akan dilaksanakan secara marathon di Kecamatan nantinya. Tujuannya tak lain dan tak bukan adalah meminta dukungan dan bantuan saudara-ⁿ/saudara semua selaku para tokoh yang tentunya lebih dekat dan mampu mewakili kepentingan serta tentunya akan lebih dipercaya warga Masyarakat

Adanya faham-faham dan pihak-pihak yang mengatas namakan suatu kepentingan tertentu adalah suatu potensi yang wajib kita waspadai. Masalah yang terjadi, baik mengusung isu konflik dari luar daerah maupun dalam daerah adalah suatu hal yang jika dipandang remeh dan tidak segera dicarikan solusinya justru akan menimbulkan dampak yang sangat besar terutama bagi keutuhan NKRI.

Jangan memaksakan pilihan kita pada orang lain apalagi hingga menciptakan suatu isu atau HOAX dengan tujuan menjatuhkan suatu pasangan atau calon yang tidak kita sukai. Jadilah pemilih cerdas dan mari bersama-sama kita berdoa agar para pemimpin yang terbaiklah yang akan memimpin bangsa kita kearah yang lebih baik lagi, khususnya di Kabupaten Sukabumi dan Jawa Barat yang kita cintai ini.

Reporter : pepen

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *