OKU Baturaja,kpksigap.com
Polres OKU, mengelar apel pasukan Operasi Patuh Musi Tahun 2024 di lapangan Mapolres OKU, Senin (15/7/2024) pukul 08.00 Wib.
Apel dipimpin langsung oleh Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni, S.I.K., M.H., dan diikuti oleh Waka Polres, PJU Polres, Kapolsek Jajaran, serta dihadir Oleh diwakili Sekda OKU, Dandim 0403, Densubdenpom Baturaja, Kadishub OKU, Katua Cabang Jasa Raharja, Kasat Pol PP Kab. OKU dan tamu undangan lainnya
Peserta apel terdiri dari personel Kodim 0403 OKU, Satlantas, Sat Samapta, Sat Reskrim, Sat Res Narkoba, Sat Intelkam, serta Dishub OKU dan Satpol PP
Dalam apel tersebut Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni, S.I.K., M.H., menyampaikan, bahwa pelaksanaan operasi patuh tahun 2024 ini dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia selama 14 hari, terhitung mulai tanggal 15 sampai dengan 28 Juli 2024 dengan tema “Tertib berlalulintas demi terwujudnya Indonesia Emas”, sedangkan sandi operasi patuh tahun 2024 di Polda Sumsel yaitu Operasi Patuh Musi 2024.
Target Polri dalam operasi patuh ini adalah menurunkan titik lokasi kemacetan, pelanggaran, kecelakaan lalulintas dan meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam rangka cipta kondisi menjelang Pilkada serentak.
Kegiatan Operasi Patuh juga bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada seluruh masyarakat sesuai dengan sasaran, untuk memberikan pemahaman terkait dengan bagaimana berkendara yang berkeselamatan, bagaimana berkendara yang baik di Jalan raya.
Semoga pelaksanaan kegiatan Operasi Patung Musi tahun 2024 ini dapat berjalan dengan aman lancar serta sesuai dengan tujuan kegiatan Operasi yang mana harapannya mulai bulan Juli sampai dengan Desember 2024 dan untuk tahun-tahun seterusnya warga masyarakat Kabupaten OKU tidak lagi menjadi korban lakalantas.” Harap Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni, S.I.K., M.H.,Tuturnya.
(RED- M .TOHIR )