Diduga Tidak Kompeten, Jawaban Ketua PPK Kecamatan Tanjung Raja di Acara Tanya Jawab Bimtek PANWASLU Kecamatan Jadi Sorotan

OGAN ILIR, kpksigap.com – Ketua PPK Kecamatan Tanjung Raja, Kabupaten Ogan Ilir diduga tidak berkompeten dan menjadi sorotan dari awak media. Betapa tidak, acara yang sebelumnya begitu rapi dan diisi oleh beberapa pemateri seakan-akan menjadi candaan oleh oknum Ketua PPK Kecamatan Tanjung Raja dalam memberikan sosialisasi.

 

Menurut peserta yang ikut dalam acara kegiatan Pengawasan Partisipatif Peran serta masyarakat dalam pengawasan penyelenggaraan, pemilihan serentak tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Panwaslu Kecamatan Tanjung Raja, oknum Ketua PPK Kecamatan Tanjung Raja diduga tidak memahami terkait materi kegiatan tersebut.

 

“Kami sangat menyayangkan, selaku pengisi materi sosialisasi tersebut diduga tidak memahami,” ujar peserta yang mengikuti giat tersebut, Kamis (26/09/2024).

 

Menurutnya, sebagai pengisi materi harus memahami apa yang harus disampaikan kepada para peserta, apalagi beliau salah satu oknum Ketua PPK Kecamatan Tanjung Raja.

 

“Kan didalam acara tersebut, ada sesi tanya jawab kepada peserta, dari situ kelihatan bahwa diduga oknum Ketua PPK Kecamatan Tanjung Raja tersebut diduga tidak benar-benar memahami dan merasa bingung. Bahkan menjawab kalau tidak puas nanti wa saja,” terangnya.

 

Ini dia kata oknum Ketua PPK Kecamatan Tanjung Raja “Kalu dak paham, paham-pahamke bae dulu deh, kagek Wa bae.

 

Penulis : Irwadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *