Aditya, Peserta Didik Smater Masuk 5 Besar Duta Genre Provinsi NTT

Maumere Sikka,KpkSigap.com
Prestasi dari SMAK Katolik Frateran Maumere ( Smater) yang kini dinakhodai Frater M. Oswaldus, BHK ini terus mengalir. Prestasi teranyar yang ditoreh datang dari Ajang Pemilihan Duta Genre Tingkat Provinsi NTT.

Setelah melewati seleksi ketat dan berjenjang dari tingkat Kabupaten hingga Provinsi akhirnya peserta didik Smater pemilik nama lengkap Bernadino Aditya Lobo masuk dalam nominasi 5 Besar Duta Genre Putra Provinsi NTT.

“Melalui proses seleksi ketat, pemaparan dan adu visi misi akhirnya boleh bernafas lega masuk dalam lingkaran besar Duta Genre Tingkat Provinsi NTT,” ujar Aditya kepada kpksigap.com Sikka Kamis ( 12/9/2024).

Peserta didik kelas XI E ini memiliki visi dan misi tersendiri yang akan diwujudnyatakan dalam program kerja pasca kegiatan ini. KEMILA ( Kenali, Memilih dan Lakukan) adalah manifestasi dari visi dan misinya yang bisa bermanfaat bagi sesama remaja generasi milenial sekaligus generasi emas.

“Saya patut berterimakasih kepada semua pihak khususnya lembaga pendidikan Smater, kepala sekolah, para guru dan teman-teman seperjuangan yang telah memberikan dukungannya dengan cara masing-masing sehingga saya bisa masuk nominasi Lima Besar Duta Genre Provinsi NTT,” ungkap peserta didik yang memiliki bakat sebagai Master of Ceremony ini.

Kepada semua generasi milenial Smater Aditya berharap agar selalu ada momen untuk menggali potensi diri, mengembangkan bakat dan minat serta momen untuk belajar berkomunikasi dalam lingkup yang lebih luas.

“Remaja harus berpartisipasi dalam kehidupan sosial kemasyarakatan dan janganlah apatis apalagi sampai terjerumus dalam tindakan-tindakan negatif yang dapat merugikan diri sendiri dan orang lain,” tegasnya.

Mengomentari prestasi yang diraih Aditya  Wakasek Kesiswaan Elisabet Yanti Martiawati, S.Pd merasa bangga dan memberi apresiasi atas pencapaian ini.

“Ketika ajang seleksi data Genre ini muncul pertama kalinya Smater tidak pernah absen dan selalu mengirimkan duta-duta terbaiknya mewakili puluhan sekolah dari Kabupaten Sikka ini,” kata Guru Mata Pelajaran PKN ini.

Untuk diketahui Duta Generasi Berencana ( Genre) program dari BKKBN yang memilih remaja putra/i sebagai figur teladan dan motivator untuk kalangan remaja.

Duta ini diharapkan dapat memberikan wawasan kepada generasi muda tentang kesehatan reproduksi dan menciptakan remaja yang bebas dari narkoba, seks bebas dan HIV/ AIDS.

(KPK SIGAP Sikka-Yuven)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *