Maumere, Sikka- kpksigap.com
Ketua Yayasan Pendidikan Tinggi Nusa Nipa Drs. Sabinus Nabu minta 1545 mahasiswa baru Universitas Nusa Nipa Maumere untuk menempa diri menjadi manusia yang cerdas dan berkarakter.
Sabinus mengungkapkan hal itu pada Pembukaan Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru ( PKKM B) tahun akademik 2024/2025 di Pelataran Gedung Nawacita Universitas Nusa Nipa Senin 12 Agustus 2024.
“Ada passion dalam diri kalian. Siap untuk menerima masa depan dengan penuh kesadaran dan kecenderungan yang kuat untuk mencapai suatu tujuan, keinginan yang membara dan disiplin untuk mencapai visi hidup,” tandas Sabinus.
Mantan Sekda Kabupaten Sikka ini lebih lanjut menjabarkan visi berarti melihat ke depan dengan cita- cita dan impian. Mulailah hari ini sudah harus punya visi untuk menyelesaikan S1.
“Anda harus menentukan visi anda mulai perencanaan dari titik nol melangkah naik ke anak tangga satu persatu,” ujar Sabinus.
Setelah anda menetapkan visi tambah Sabinus harus disertai dengan misi yaitu aktivitas yang dikerjakan sesuai Tridharma Perguruan Tinggi. Mengikuti organisasi ekstra dan intra kampus. Terlibat dalam Penelitian dari semua perguruan tinggi untuk mendapat hibah dari Kementerian.
“Jadikan kampus sebagai rumah kedua untuk mampu menerima perubahan sebagai kesempatan untuk belajar, bertumbuh dan berdaya saing,” demikian Sabinus.
Selanjutnya Sabinus mengingatkan mahasiswa untuk selalu beradaptasi dengan kehidupan kampus dengan memperhatikan 6 hal yakni merubah mindset, terbuka, kemandirian dan kreativitas, savety, menerima kegagalan sebagai proses dan kolaborasi.
Pada akhir sambutan Sabinus mengucapkan selamat datang dan selamat mengikuti PPKMB dengan penuh bahagia dan syukur.
“Sampaikan salam dan terimakasih kepada orang tua kalian yang hadir dan memilih meraih masa depan bersama kampus Unipa.Kampus ini adalah kampus anda. Silakan menikmati semua sumber daya yang ada untuk meningkatkan kualitas potensi anda,” pungkas Sabinus.
Sumber : Rilis Humas Unipa
( KPK SIGAP Sikka-Yuven)