PPID Kabupaten Kukar menggelar Sosialisasi Keterbukaan Informasi Publik Bagi Desa se-Kabupaten Kutai Kartanegara Tahun 2024

Kukar, kpksigap.com – Diskominfo Kutai Kartanegara selaku PPID Kabupaten menggelar Sosialisasi Keterbukaan Informasi Publik Bagi Desa se-Kabupaten Kutai Kartanegara Tahun 2024 bertempat di Aula Bappeda Kukar, Tenggarong, Kamis, 7 November 2024.

Kegiatan sosialisasi yang diikuti ratusan peserta dari desa se-Kukar ini dibuka secara resmi oleh Plt. Kepala Diskominfo Kukar, Solihin.

Sebagai narasumber pada kegiatan ini adalah Imran Duse dan Indra Zakaria dari Komisi Informasi Provinsi Kalimantan Timur yang masing-masing memaparkan materi bertajuk Paradigma Baru Keterbukaan Informasi Publik, serta materi tentang Standar Layanan Informasi Publik Desa.

Selain itu, kegiatan sosialisasi ini juga menghadirkan Sekretaris PPID Desa Bhuana Jaya, Suwondo, yang berbagi pengalaman tentang Pengelolaan Informasi Publik melalui pengembangan website bhuanajaya.desa.id hingga akhirnya sukses meraih predikat Desa Transparan pada Anugerah Keterbukaan Informasi Publik tingkat Nasional pada tahun 2023.

Penulis Hn Gea

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *