Mantan Bupati Sikka, Yoseph Ansar Rera Tegaskan Paket Yang Pas Untuk Sikka Saat ini adalah Paket JOSS

Maumere, Sikka.  Kpksigap.com
Selasa, 12 Nopember 2024, Paket JOSS ( Juventus Prima Yoris Kago- Simon Subandi Supriadi)  melaksanakan kampanye tatap muka terbuka di wilayah Dapil Sikka 2, pada putaran titik terakhir di halaman rumah bapak Yohanes Efendi, Kolibuluk, RT/RW : 010/003, Desa Nele Urung – Kecamatan Nele, Kabupaten Sikka, pukul 19.00 WITA S/D selesai, malam.

Hadir pula pada kesempatan itu pimpinan Partai Koalisi Maumere Baru, dan Ketua Tim Keluarga Paket JOSS, bapak Yoseph Ansar Rera.

Pada kesempatan pertama kampanye tatap muka tersebut diberikan kesempatan kepada bapak Ansar ( Yoseph Ansar Rera, mantan Bupati Sikka ) Ketua Tim.Pemenang Keluarga untuk menyapa masyarakat Nele Urung dan sekaligus memberikan pendidikan politik untuk mencerdaskan masyarakat dalam hal Pilkada Sikka 2024.
Lebih lanjut, bapak Ansar, menyampaikan bahwa dari berbagai Paket yang ada, menurut kami, Paket yang pas untuk memimpin Sikka saat ini adalah Paket JOSS. Sebab sebagai mantan Bupati Sikka, saya tahu kondisi Sikka saat ini sedang sakit. dan meyakinkan 400 – orang massa kampanye tatap muka. Dan dalam uraian tentang situasi dan kondisi Sikka.

“Jika kita mau buat sesuatu kedepan tidak bisa mengandalkan apa yang kita miliki saat ini, mesti ada kerja – kerja lain yang lebih cepat untuk mempercepat membangun Kabupaten Sikka,” tandas BapaAnsar.
Lebih lanjut, bapak Ansar menggambarkan perihal tentang keuangan daerah Kabupaten Sikka sejak menjabat Bupati Sikka bahwa besaran APBD Sikka hanya berkisar Rp 1,2 Triliun, bahkan angka ini tidak bergerak jauh sejak saya menjadi Bupati.

Beliau pun menggambarkan bahwa sejak  saya menjadi Bupati, berkisar Rp 1,1 Triliun kemudian naik menjadi Rp 1,2 Triliun dan saat ini dipaksakan menjadi Rp 1,3 Triliun karena jumlah devisitnya makin diperbesar. Dan sumber dana transfer Rp 1,08 Triliun dari pusat dengan pembagiannya sudah diatur pada porsinya masing – masing. Dimana Rp 573 Miliard untuk gaji pegawai, dan Rp 475 Miliard untuk anggaran belanja organisasi perangkat daerah. Sedangkan sisa Rp 100 Milliard  tersebut harus dibayarkan kepada bunga dan pokok pinjaman daerah sebesar Rp 39 M. Sehingga benar – benar Sikka saat ini sedang sakit.
Di bagian lain, bapa Ansar menyampaikan bahwa dengan kondisi keuangan Daerah yang demikian parah, kita mesti pilih Paket yang menawarkan solusi untuk mendatangkan anggaran hanya ada pada Paket JOSS, dengan melalui Jejaring Oke , Sikka Sejahtera.

Karena itu saya menghimbau bapak – ibu  jangan salah memilih, nanti menyesal kemudian. Dan saya mengajak kita pilih Paket JOSS nomor urut 4.

KPK – Sigap Sikka. Frans Bata.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *