Dispen Komar (Sukabumi).kpksigap.com Edukasi belajar tentang wawasan bela negara yang dilaksanakan prajurit Puslatpurmar 6 Antralina kepada pelajar SDN Jampang Tengah, bertempat di Mako Puslatpurmar 6 Antralina, Sukabumi, Jawa Barat. Rabu, (09/10/2024).
Komandan Puslatpurmar 6 Antralina Mayor Marinir Ahmad Yani, M.Tr., Opsla menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan upaya dalam mengedukasi para generasi anak-anak sekolah dasar untuk mengenal wawasan yang terbentuk didalam bela negara.
Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin prajurit Puslatpurmar 6 Antralina bertujuan untuk menumbuhkan semangat nasionalisme, patriotisme, membentuk kepribadian kuat, disiplin, serta meningkatkan rasa cinta tanah air dan kebersamaan diantara peserta.
Selain itu, guna menjaga keutuhan negara dan memperkuat pertahanan serta keamanan negara serta menumbuhkan semangat nasionalisme dan patriotisme para cikal bakal generasi bangsa.
Diharapkan dari kegiatan tersebut dapat membentuk kepribadian yang kuat dan disiplin, meningkatkan rasa cinta tanah air dan kebersamaan, melestarikan budaya, mempertahankan kelangsungan hidup bangsa dan negara serta menjaga identitas dan integritas bangsa dan negara dan berbuat yang terbaik bagi bangsa dan negara.
Reporter: Mohammad Ridwan