Drumband Pesantren Wali Sanga Tampil Memukau Pada Acara Jalan Sehat Santai Semarakkan HUT ke 32 Kecamatan Ende Selatan

Ende, kpksigap.com
Menyambut dan menyemarakkan HUT ke 32 Kecamatan Ende Selatan Kabupaten Ende Flores NTT Panitia  penyelenggara menggelar jalan sehat santai dengan diiringi  drumband Wali Sanga  yang tampil memukau dan menghipnotis warga masyarakat kecamatan Ende Selatan.

Atraksi drumband yang dipimpin mayoret  3 cantik Reizan dan Nabila dari SMA Pondok Pesantren Wali Sanga,  dan Aisyah dari MTS Pesantren Wali Sanga diikuti sejumlah anak Santriwati pelajar Walisanga.

Kegiatan Jalan Sehat Santai dengan titik star mulai dari Jln. IH Doko ( depan kantor camat Ende Selatan) menuju jalan RW Monginsidi- jln. Slamet Riyadi- jln Gajah Mada- Jln Teuku Umar, belok kanan gang menuju Masjid Baiturrahman Paupanda- belok kanan jln Ikan Paus – jln Nusantara- belok kiri gang Puskesmas Rukun Lima, jln R.E Martadinata dan finishnya di alun-alun  kelurahan Rukun Lima.

Kegiatan tersebut disponsori oleh Prodia, Pegadaian Syariah dan RRI. Selain kegiatan jalan sehat ada juga pemeriksaan kesehatan secara gratis dan diakhiri dengan senam sehat dan door prize.

KPK SIGAP Yuven/ Sitti.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *